8/02/2018

Penyebab Akun Adsense di Banned Google

Sebagai salah satu seorang publisher Adsense, tentunya pernah merasakan bagaimana rasana di Banned oleh Pihak Google. Dalam mengelola akun adsense tidak boleh sembarang alias curang untuk mendapatkan hasil yang berlimpah. Kita harus mengikuti peraturan dan kebijakan yang telah ditentukan.


Kalau sudah begitu jangan pernah bermain-main dengan peraturan dan kebijakan yang sudah ditentukan oleh pihak Google Adense. Kesalahan sekecil apapun dapat menyebapkan akun anda terblokir.

Terblokirnya akun Adsense masih banyak diperbincangkan kalangan blogger maupun youtuber hingga saat ini. Kejadian ini sering kali terjadi dikarenakan sebagian publisher berbuat curang dengan tidak mematuhi persyaratan dan kebijakan program Google Adsense. Sehingga banyak akun adsense yang terkena banned.

Yang perlu anda pikirkan saat ini adalah bagaimana menciptakan sebuah artikel yang baik tidak melanggar kebijakan dan menciptakan video yang bermanfaat bukan hanya sekedar reaploud untuk menjaga reputasi akun Adsense milik anda.

Jika sudah begitu, maka pahami dan antisipasi supaya tidak terkena Banned masal oleh pihak Google. Dan berikut ini adalah beberapa Penyebab Akun Adsense sering dinonaktifkan oleh Pihak Google, yang harus anda ketahui.

Penyebab Utama Akun Adsense di Banned Pihak Google


Hindari Copy-Paste dan Re-aploud
Konten copy-paste biasanya digunakan untuk mengisi artikel blog yang diperoleh dengan cara mencomot langsung tulisan atau artikel milik orang lain tanpa merubah sedikitpun.

Sebenarnya dalam dunia blog sah-sah saja jika ingin melakukan copy-paste namun yang harus anda perhatikan adalah dengan mencantumkan sumbernya dan merubah gaya bahasa sesuai dengan gaya bahasa dan tulisan anda.

Hindari membuat Blog AGC (Auto Generated Content)
Inilah salah satu alasan kenapa Google sering melakukan Banned akun adsense secara masal. Pada umumnya bagi mereka yang lihai dalam bermain Blog AGC sering menggunakan blog tersebut untuk mendapatkan hasil yang cepat dan banyak.

Selain itu jika anda melakukan cara tersebut maka sudah dipastikan akun Adsense anda serta blog anda akan dibanned dan dihapus oleh Google. Hindari hal tersebut dan jangan pernah melakukan Auto Generated Content hanya untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Berisi Konten Sensitif
Maksud dari konten yang sensitif disini adalah mengandung hal-hal yang sensitif, seperti SARA, pornografi, judi, phising dan masih ada yang lainnya.

Jika dalam konten anda ada yang berbau sensitif maka saran saya sebaiknya segera diperbaiki supaya tidak menimbulkan kerugian bagi anda dikemudian hari.

Jangan Pernah Melakukan Klik Iklan Sendiri
Dalam beberapa bulan belakangan ini banyak yang sering sharing baik dimedia sosial Facebook, Google Plus yang mengatakan bahwa akun mereka terkena banned disebabkan karena klik iklan sendiri. Hal ini terkadang menimbulkan pertanyaan bagi para publisher padahal mereka tidak melakukan klik iklan sendiri, lalu mengapa dalam peringatan yang diberikan oleh pihak Google Adsense mengatakan demikian.

Hal itu tanpa banyak disadari sebagian publisher yang mengalaminya kemungkinan besar Ya dan Tidak, dapat kita ambil contoh saat kita ingin melihat blog kita melalui smartphone tanpa disadari melakukan klik iklan. Itulah sebabnya Google Adsense banyak melakukan Banned Akun secara masal.

Nah, mulai saat ini jangan pernah sekali-kali melakukan klik iklan sendiri hanya untuk sekedar mengetahui nilai CPC dan untuk menembah penghasilan.

Membuat Iklan Adsense dalam bentuk Pop-Up
Dalam hal memasang iklan adsense sebaiknya anda betul-betul mematuhi kebijakan dan persyaratan yang telah ada. Jika anda tidak mematuhinya dengan memasang iklan adsense dalam bentuk Pop-Up maka dipastikan akun anda akan segera di Banned Google.

Maka dari itu mulai saat ini patuhilah semua persyaratan dan kebijakan yang telah ditentukan walaupun dapat menurunkan penghasilan anda.

Baca: Cara Memasang Iklan Adsense di Antara Postingan Blog.

Invalid Click
Inilah salah satu penyebab banyaknya akun Adsense di Banned oleh Pihak Google. Sebagian publisher pemula yang telah diterima tidak mengerti bahwa jika terlalu sering menyebarkan artikel dengan cara-cara kotor dengan membeli traffic dari pihak ketiga dapat menyebabkan akun adsense di banned.

Google sebenarnya lebih senang dan akan mempertimbangkan konten yang benar-benar alami dan berkualitas tanpa harus membeli trafik, yaitu berasal dari search engine.

Melanggar TOS (Term of Service)
Beberapa penyebab akun anda dibanned kemungkinan adalah melanggar TOS Google Adsense. Sudah sewajarnya kita sebagai publisher atau orang yang bekerja sama dengan Google mematuhi peraturan yang telah ditentukan.

Dengan begitu jika anda dapat memahami setiap kebijakan dan peraturan yang diberikan oleh Google Adsense, Akun anda akan aman.

Baca: Syarat Penting Diterima Google Adsense.

Dengan membaca artikel saya kali dapat membuat anda lebih berhati-hati lagi dan dapat meminimalisir setiap kesalahan yang tidak perlu dilakukan.

Semoga informasi mengenai Penyebab Akun Adsense di Banned, bermanfaat dan berguna bagi anda. Maka sayangi akun Adsense anda jika tidak ingin terkena badai banned Google.

Gambar: adsensebanned.com