Showing posts with label SEO Blog. Show all posts
Showing posts with label SEO Blog. Show all posts

5/21/2020

Tools SEO Blog Gratis Untuk Pemula

Tools SEO Gratis Untuk Optimasi Blog - Bila kita belajar SEO harus mengetahui apa saja tools yang dapat digunakan untuk melakukan optimasi blog. Sebab optimasi seo blog sangat penting dilakukan untuk meningkatkan kualitas konten menjadi lebih baik di mata mesin pencari, terutama Google. Dengan memiliki konten yang baik dihalaman mesin pencari peluang untuk menghasilkan uang dari internet terbuka lebar.

Untuk menunjang optimasi blog dibutuhkan sebuah alat yang dapat digunakan untuk meningkatkan kinerja SEO (Search Engine Optimization) setiap blog. Tools SEO yang tersebar di internet banyak yang gratis, sebab alat-alat tersebut dapat digunakan untuk mencari kata kunci, melihat kinerja blog dan mengetahui persaingan kata kunci, dan lain-lain.

Nah, langsung saja berikut ini portalblogspot.net merangkum beberapa tools seo gratis yang dapat digunakan dengan mudah.

Tools SEO Gratis Untuk Optimasi BLOG


GOOGLE WEBMASTER TOOLS

Jadi untuk melakukan optimasi seo yang pertama kali dilakukan adalah dengan mendaftarkan blog ke mesin pencari google. Lalu bagaimana caranya? dengan mendaftarkan blog melalui Google Webmaster Tools. Caranya dengan mengunjungi halaman berikut ini

https://www.google.com/webmasters/tools/

Dalam perkembangannya google terus melakukan beberapa perubahan salah satunya dengan Menghapus Content Keyword di Webmaster Tools, namun dengan menghilangnya alat tersebut tidak memperngaruhi optimasi seo yang sebelumnya telah anda lakukan.

Lalu apa keuntungan yang didapatkan dengan menggunakan webmaster tools untuk seo.

  • Dapat membantu dalam hal SEO yaitu dengan menggunakan fitur "Search Analytic" untuk mengoptimalkan seo, karena dengan fitur tersebut dapat digunakan untuk melihat kata kunci yang dicari oleh pengunjung, CTR, impresi, dan posisi artikel di mesin pencari,
  • Dapat digunakan untuk mengetahui dan memonitor jumlah baclink,
  • Mengetahui seberapa jauh kemungkinan kesalahan yang ada dalam sebuah blog, seperti artikel yang belum ter-index mesin pencari,


Mungkin dari sekian yang saya jelaskan diatas masih ada beberapa yang belum ada, namun itulah keuntungan yang kita dapatkan agar blog dapat bersaing di SERP setelah menggunakan webmaster tools.

SEOQUAKE



Selain google yang memiliki alat gratis untuk seo ada situs yang menawarkan alat untuk mempermudah seorang webmaster dalam melakukan optimasi blog salah satunya adalah SEOQUAKE. Namun yang ini berbeda karena alat ini berbentuk addons alias aplikasi yang dapat diinstall di web browser semacam firefox dan chrome.

Alat ini sangat banyak kegunaannya sebab memberikan begitu banyak parameter sehingga untuk melihat perkembangan website yang kita kelola semakin mudah.

Dengan menggunakan alat seoquake anda dapat melakukan analisa SEO On Page yang sebelumnya telah diterapkan di blog. Anda bisa mempergunakan analisa tersebut untuk melihat title, description dan heading tag. Baca diartikel saya sebelumnya tentang Cara Optimasi SEO Title, Description dan Heading Tag.

GOOGLE KEYWORD PLANNER



Sebelum menggunakan alat ini anda harus login terlebih dahulu ke akun google dan melakukan pendaftaran ke GOOGLE ADWORDS. Tools ini dapat digunakan untuk mencari kata kunci yang memiliki potensi traffik tinggi, sedang dan rendah.

Banyak keuntungan yang didapatkan apabila menggunakan Google Keyword Planner:

  1. Kata kunci yang didapatkan langsung dari google dengan arti data yang didapatkan lebih dapat diandalkan dari pada dari pihak ketiga.
  2. Besar kemungkinan kata kunci yang didapatkan bila melakukan SEO lokal akan lebih tertarget dan mendapatkan visitor lebih banyak.
  3. Kata kunci yang didapatkan dapat dikelompokkan sehingga setiap kata kata kunci yang dicari akan memiliki turunan.
  4. Dapat mengetahui seberapa jauh kata kunci yang dicari memiliki tingkat pencarian (dalam angka).


Beberapa tools seo gratis diatas dapat anda gunakan semaksimal mungkin untuk mengoptimalkan setiap halaman blog anda. Terkadang kita sebagai pemula binggung memanfaatkan semuanya, namun yang paling penting anda lakukan adalah melakukan percobaan. Tanpa melakukan eksperimen akan sulit untuk mengambil kesimpulan dan manfaatkan sebaik-baiknya mumpung masih 100% gratis.

Demikian beberapa Tools SEO Gratis yang dapat anda gunakan, semoga artikel ini menjadi bermanfaat dan berguna. Sekian dan terimakasih.

Bukan Sekedar Backlink INILAH Sumber Backlink Berkualitas

Sumber Backlink Berkualitas - Backlink hingga saat ini masih menjadi bagian penting dalam menentukan peringkat halaman blog pada mesin pencari. Banyak para pemilik blog atau website berlomba-lomba untuk mendapatkan sumber backlink berkualitas. Di kesempatan sebelumnya saya pernah membahas sedikit tentang Apa Itu SEO bagi Blog yang didalamnya mengulas tentang backlink, sebab backlink sendiri termasuk dalam Optimasi SEO Off Page.

Optimasi blog dengan menggunakan backlink yang berkualitas adalah salah satu bagian seo yang penting. Dan banyak para blogger yang menyatakan bahwa dengan mendapatkan backlink sebanyak mungkin akan semakin bagus, padahal kenyataannya tidak seperti itu.

Jumlah backlink yang banyak tidak akan berpengaruh pada blog atau website karena hanya akan meningkatkan kualitas. Semakin berkualitas sumber backlink pada blog akan semakin baik.

Lalu apa faktor penentu dan patokan untuk mendapatkan backlink yang berkualitas?
  • Kualitas website dimana anda menempatkan backlink
  • Letak dari backlink itu sendiri,
  • Aktif tidaknya website yang dijadikan backlink,
  • Backlink website jenis Dofollow atau Nofollow,
  • Jenis website, dan
  • Relevansi backlink terhadap blog.

Untuk memahami lebih lanjut tentang faktor yang menentukan apakah backlink itu berkualitas, simak penjelasan dibawah ini.

Inilah 6 Faktor yang menentukan apakah Sumber Backlink Berkualitas atau tidak



1. Kualitas Backlink

Kualitas backlink yang dimaksud disini adalah jangan pernah sembarangan menaruh backlink di blog orang lain tanpa mengetahui reputasi situs tersebut.

Pertama dalam menentukan kualitas backlink adalah ditandai dengan banyaknya visitor yang selalu berinteraksi pada situs tersebut yaitu dengan berkomentar.

Kedua dengan melihat isi konten dan jumlah dari artikel yang telah dibuat.

Ketiga hindari pemasang backlink pada suatu blog yang mengandung banyak pelanggaran seperti memuat konten SARA, Dewasa dan kekerasan, dll.

2. Letak Backlink

Dari pengalaman saya selama ini salah satu posisi terbaik adalah menempatkan posisi backlink di dalam konten atau yang sering dikenal dengan contextual link.

Nah, jika anda ingin mendapati backlink yang berkualitas untuk blog anda maka utamakan jenis backlink contextual link.

3. Aktif tidaknya Website

Website yang aktif adalah yang selalu melakukan update artikel dan tempat paling baik untuk menaruh backlink.

4. Website Jenis Dofollow atau NoFollow

Sumber baklink yang berkualitas terbaik adalah dari website yang berjenis dofollow, tetapi jangan berlebihan dalam melakukan optimasi backlink yang satu ini karena dapat membawa dampak buruk bagi blog itu sendiru. Maka lakukan hal yang sewajarnya jangan berlebihan.

5. Jenis Website

Jenis website untuk mendapatkan backlink berkualitas adalah dari berbagai jenis, namun yang perlu ditekankan adalah dari berbagai jenis website yang ada hanya beberapa saja yang mampu memberikan backlink terbaik.

Lalu apa saja jenis website yang berkualitas untuk backlink? berikut salah satunya

  1. Website jenis Guest post,
  2. Situs jenis Referensi seperti Wikipedia dan Wikihow,
  3. Situs Pemerintah (gov dan edu),
  4. Website authority seperti hipwee.com, viva.co.id, detik.com,
  5. Website jenis content sharing seperti academia, scribd, kompasiana dan slideshare,


Itulah beberapa jenis website yang dapat anda jadikan sebagai sumber backlink yang berkualitas.

6. Relevansi Backlink terhadap blog

Backlink yang relevan pasti berkualitas, dalam artian bahwa sumber backlink yang didapatkan memiliki topik yang sama dengan website milik anda.

Sebagai contoh apabila anda memiliki website yang membahas tentang blog maka backlink yang berkualitas baik untuk dijadikan backlink adalah yang memiliki topik yang sama.

Nah, mudah bukan cara mendapatkan sumber backlink yang berkualitas.

Semoga artikel yang saya tulis kali ini berguna dan bermanfaat. Sumber Backlink Berkualitas dapat menjadi penentu untuk meningkatkan kualitas blog yang Anda miliki di mesin pencari.

Google Hapus Content Keyword Webmaster Tools

Google belum lama ini melalui laman resminya webmaster telah mengumumkan penghapusan terhadap fitur Content Keyword atau Fetch as Google. Selama ini fitur tersebut banyak digunakan para pemilik blog untuk membantu jika ada konten yang telah ada belum sepenuhnya dirayapi oleh Googlebot.

Sejak lama Google telah memperkenalkan fitur Fetch as Google. Fitur ini berguna sekali para pemilik situs untuk mengirimkan pemberitahuan kepada googlebot agar dapat merayapi situs. Alat ini memberikan informasi yang jauh lebih besar untuk pemilik situs daripada apa yang dapat dipelajari dari kata kunci saja.

Dengan dihapusnya fitur tersebut, apakah mempengaruhi tingkat perayapan Googlebot terhadap situs? kemungkinan TIDAK karena fitur tersebut sejak awal dimunculkan oleh google untuk membantu para pemilik website memberitahukan kepada googlebot agar merayapi situs miliknya.

Bagi anda yang yang belum tahu kenapa fitur Content Keyword dihilangkan dari Webmaster Tools? Google melalui laman resminya di webmaster tentang Saying goodbye to Content Keywords, dan berikut penggalan isi penjelasanya yang menyatakan:
"The words on your pages, the keywords if you will, are still important for Google's (and your users') understanding of your pages. While our systems have gotten better, they can't read your mind: be clear about what your site is about, and what you'd like to be found for. Tell visitors what makes your site, your products and services, special!"

Dan bila diartikan kedalam bahasa Indonesia,
"Kata-kata pada halaman dan kata kunci yang Anda miliki, masih penting untuk Google dan pengguna dalam memahami setiap halaman milik Anda. Sementara sistem kami yang kini menjadi lebih baik dan mereka tidak bisa membaca pikiran Anda. Menjadi jelas tentang apa situs Anda dan apa yang ingin ditemukan untuk memberitahu pengunjung tentang situs, produk dan jasa, Anda istimewa!".

Google memang dapat dikatakan selama beberapa bulan kebelakang terus melakukan perubahan yang sangat signifikan, mulai dengan menghilangkan Hangouts, merubah tampilan Dasboard Blogger menjadi lebih menarik dan terakhir tentang Google Mobile First Index.

Demikian informasi tentang Content Keyword yang telah dihilangkan oleh Google dari Webmaster Tools. Semoga berguna dan bermanfaat, dan apakah ini berpengaruh terhadap SEO? kita tunggu saja perkembangannya.

Apa Itu Google Mobile First Index ?

Google pada 13 Oktober yang lalu melakukan perubahan baru yang dikenal dengan Google Mobile First Index. Mereka telah sekarang resmi mengumumkan perubahan tersebut. Saat ini, Google indeks versi desktop halaman web, tetapi menyajikan versi mobile untuk mereka yang mencari pada perangkat mobile. Di masa yang akan datang, Google akan membalikkan proses tersebut dalam indeks versi mobile pertama mereka. Hal ini memiliki dampak yang sangat signifikan bagi mereka yang telah melakukan penyederhanaan versi mobile pada halaman situs yang dimiliki.

Melalui juru bicaranya, Google telah mengisyaratkan beberapa kali selama tahun lalu bahwa indeks bergerak terpisah, tetapi bahwa mereka mengalami beberapa masalah dalam penerapannya, terutama karena hilangnya data yang sering terjadi antara situs web seluler dan situs web desktop karena versi mobile sedikit lebih ramping. Akan terlihat bahwa mereka telah mengatasi masalah ini dengan indeks seluler terpisah dengan mengubah ke pendekatan pengindeksan mobile-first daripada memiliki dua indeks terpisah.

Selama seminggu terakhir, banyak yang membahas tentang  Google Mobile First Index dan pengaruhnya terhadap SEO. Melalui juru bicara Google di Twitter, mengungkapkan beberapa wawasan yang berguna untuk update baru. Ini, ditambah dengan posting pengumuman resmi mereka memberikan informasi yang cukup untuk sepenuhnya mempersiapkan diri untuk update ini.

Google Mobile First Index

Menurut informasi yang telah di publish, banyak orang yang menggunakan Google pada perangkat mobile, dari pada desktop. Sayangnya, Google menggunakan versi desktop website untuk mengevaluasi relevansinya dengan pengguna, dan ultimate memutuskan posisi peringkatnya.
Menurut Google dalam keterangannya menyatakan bahwa:
"This can cause issues when the mobile page has less content than the desktop page because our algorithms are not evaluating the actual page that is seen by a mobile searcher."
Bila diartikan kedalam bahasa indonesia kurang lebih artinya seperti ini
"Hal ini dapat menyebabkan masalah ketika halaman mobile memiliki kurang konten dari laman desktop karena algoritma kami tidak mengevaluasi halaman yang sebenarnya yang dilihat oleh pencari mobile."
Untuk mengatasi permasalahan ini, Google telah mulai percobaan untuk membuat indeks mobile-first. Indeks pencarian mereka akan terus menjadi hanya satu indeks situs web dan aplikasi, tetapi algoritma mereka akan sekali diluncurkan sepenuhnya terutama versi mobile dari konten website untuk peringkat halaman, menilai data terstruktur (ingat, ketika menggunakan data terstruktur yang dibutuhkan akan terlihat pada halaman web), dan untuk menunjukkan potongan dalam hasil pencarian.

Google mengatakan dalam posting blog bahwa untuk sementara ini telah melakukan percobaan skala kecil dan akan terus berlangsung selama beberapa bulan kedepan.

Panduan Google Mobile First Index

Dalam rangka membantu webmaster mempersiapkan perubahan yang akan datang (yang saat ini telah digulirkan dalam beberapa pilih lokasi), Google telah memberikan beberapa panduan yang harus untuk diikuti:

1. Jika situs anda telah Mobile dan Responsif.
Jika website responsif saat Anda, atau situs web dinamis Anda saat ini memiliki konten yang identik dan markup untuk kedua ponsel dan versi desktop Anda, Anda tidak perlu mengubah apa pun.

2. Jika situs anda belum Mobile dan Responsif.
Jika Anda memiliki situs web di mana konten utama dan markup berbeda di mobile dan desktop, maka Anda akan perlu untuk membuat perubahan ke situs web Anda:

2.1 Terstruktur markup
Google menyarankan harus menerapkan markup terstruktur pada kedua situs versi desktop dan versi mobile. Anda harus menguji kedua versi dari situs Anda melalui Alat Pengujian Data Terstruktur dan membandingkan output.

Ketika menambahkan data terstruktur ke situs web mobile, hindari menambahkan jumlah besar markup yang tidak relevan dengan isi informasi spesifik dari masing-masing alat dokumen untuk memverifikasi bahwa versi mobile Anda dapat diakses oleh Googlebot.

2.2  Link Canonical
Google juga menegaskan bahwa website tidak harus membuat perubahan ke link kanonik, karena akan terus menggunakan link ini sebagai panduan untuk melayani hasil yang sesuai untuk pengguna mencari di desktop atau mobile.

Saat ini, Google menyarankan bahwa Anda mengatur rel = "canonical" untuk versi desktop halaman, dan mengatur versi mobile sebagai rel = "alternate".

2.3  Verifikasi Situs Web/Blog yang Anda miliki
Bagi Anda yang memiliki versi mobile yang terpisah di website Anda, dan situs web yang setup pada subdomain itu sendiri seperti m.yourdomain.com maka Anda akan perlu memastikan bahwa subdomain yang diverifikasi di Google Search Console. Pihak Google pun menyarankan demikian "Jika Anda adalah pemilik website yang hanya diverifikasi situs desktop mereka di Search Console, silahkan menambahkan dan memverifikasi versi mobile Anda."

2.4  Tidak ada situs Mobile atau responsif
Jika Anda adalah salah satu dari beberapa situs yang saat ini tidak memiliki versi mobile dari situs Anda, dan belum menerapkan responsif styling maka jangan khawatir. Google masih akan mengindeks situs web Anda, tetapi mereka akan melihat menggunakan crawler mobile mereka.

Jika Anda hanya memiliki situs web desktop, kami akan terus mengindeks situs web desktop Anda baik-baik saja, bahkan jika kita menggunakan agen pengguna ponsel untuk melihat situs web Anda.
Jelas, dengan meningkatkan ranking-Mobile ramah, dan untuk kepuasan pengguna kami akan merekomendasikan menerapkan versi mobile dari situs Anda tanpa penundaan.

2.5  Jangan meluncurkan situs web mobile apabila belum sepenuhnya siap.
Google tersedia peringatan terhadap bergegas untuk menggelar versi mobile dari situs Anda sebelum sepenuhnya selesai, jika website Anda akan didasarkan pada versi rusak.

Sebuah situs web berorientasi desktop fungsional bisa lebih baik daripada versi mobile yang rusak atau tidak lengkap dari situs web. Jangan meluncurkan situs web mobile Anda sebelum sepenuhnya siap.

2.6  Backlinks
Sementara tidak tercakup dalam posting pengumuman Google, telah ada beberapa diskusi online, apakah itu akan mempengaruhi mana backlink yang harus menjadi rujukan (ini berlaku untuk memisahkan situs mobile, bukan website responsif). Misalnya, apakah Anda sekarang link ke versi mobile dari situs Anda?

2.7  Konten tersembunyi di ponsel
Banyak versi situs web mobile akan menyembunyikan berbagai bagian halaman untuk membuatnya lebih user friendly. Karena Anda hanya dapat peringkat berdasarkan konten pada versi mobile Anda, sekarang membutuhkan pendekatan yang sama sekali berbeda.

2.8  Google Ranking Factor Meningkatkan
Google telah berbicara panjang lebar tentang bagaimana website dengan versi mobile dari situs web mereka untuk mendapatkan peningkatan peringkat kecil di SERPs mobile

Meskipun demikian, yang jelas adalah bahwa jika versi mobile Anda kurang dioptimalkan untuk Google dari versi desktop, itu akan, pada dasarnya efek negatif pada peringkat Anda. Oleh karena itu, orang dapat berargumentasi bahwa pentingnya versi mobile kini telah meningkat.

2.9  Indeks terpisah untuk Mobile dan Desktop
Di awal artikel ini bahwa Google tidak mengesampingkan memiliki indeks terpisah untuk mobile dan desktop. Namun, sementara ini mungkin ada beberapa percobaan untuk yang dapat mnimbulkan efek, dalam arti bahwa indeks tidak akan terpisah.

2.10  Page Speed
Sementara Page Speed ?telah menjadi faktor peringkat dan penentu untuk beberapa waktu, sebab website yang sangat lambat akan mempengaruhi terhadap penilaian yang dilakukan oleh Google.

Kembali pada bulan Juni 2016, isu kecepatan halaman web menjadi faktor peringkat dalam versi mobile. Sementara ia menegaskan bahwa saat ini rencana untuk menerapkan seperti faktor peringkat, ia menolak untuk berkomentar lebih lanjut.

2.11  H1 & Tag Judul
Jika Anda memiliki situs web seluler yang terpisah, Anda mungkin telah dioptimalkan Pos dan Judul tag lebih bagi pengguna, daripada untuk mesin pencari. Misalnya, judul mungkin lebih pendek maka Anda akan perlu untuk meninjau kembali halaman Anda dan membuat mereka lebih ramah pencarian.

Demikain tentang perubahan terbaru yang dilakukan oleh Google yaitu tentang Mobile First Index. Bagi anda yang masih dalam belajar SEO dan ingin mengetahui Apa Itu SEO bagi Blog, jangan pernah mengabaikan informasi yang tentang perubahan yang dilakukan oleh google. (source: thewebmaster)

Optimasi SEO Title, Description, Heading Tag

Optimasi SEO Blog di Blogger sebetulnya tidaklah serumit yang anda banyangkan. Memaksimalkan SEO dapat dilakukan dengan banyak cara, yaitu dengan mengoptimalkan SEO On Page. Cara ini pernah saya tulis dalam artikel Apa Itu SEO Bagi Blog ? SEO (Search Engine Optimization) salah satu faktor penting untuk mendapatkan rangking dihalaman pertama mesin pencari.

Dengan menerapkan optimasi SEO blog yang benar dapat membuat blog berada pada rangking pertama mesin pencari. Namun perlu diperhatikan bahwa jangan pernah melakukan optimasi SEO yang berlebihan karena akan berdampak buruk bagi blog itu sendiri.

Pada kesempatan kali saya selaku admin portalblogspot.net akan berbagi tentang cara optimasi SEO di Blogger. Mengoptimalkan SEO sebenarnya sangat mudah salah satunya dengan memberikan penekanan pada suatu kata, contohnya memberikan cetak tebal pada salah satu kata kunci yang ada dan mengulang kata kunci setiap menulis konten.

Dengan mengulang kata kunci dan memberikan penekanan pada setiap kata yang penting belum tentu memberikan efek lebih bagi blog. Lalu apa lagi yang perlu ditambahkan ? yang perlu ditambahkan agar lebih SEO adalah dengan memberikan Title Tag, Description Tag dan Heading Tag.

Dengan menambahkan 3 hal tersebut mesin pencari akan memberikan nilai plus sehingga kemungkinan untuk menempati rangking pertama pada search engine akan semakin terbuka lebar. Lalu bagaimana cara membuat Title Tag, Description Tag dan Heading Tag agar SEO ?

Optimasi SEO Title, Description, Heading Tag


1. Optimasi SEO "Membuat Title Tag"
Membuat title tag sangat mudah,yaitu buka template blog anda dan pastikan telah ada kode seperti dibawah ini.
<b:if cond='data:blog.url == data:blog.homepageUrl'>
<title><data:blog.pageTitle/></title>
<b:else/>
<title><data:blog.pageName/></title>
</b:if>

Bila kode seperti diatas telah ada, pastikan bahwa setiap membuat artikel perhatikan beberapa hal dibawah ini agar optimasi seo yang anda terapkan selama ini tidak sia-sia

  • Pastikan judul memuat kata kunci
  • Jangan membuat judul artikel yang lebih dari 10 kata


2. Optimasi SEO "Membuat Meta Description"
Untuk membuat meta description pada blogspot anda harus mengaktifkannya dahulu, karena secara default setiap anda selesai membuat blog Meta Description tidak serta merta aktif. Berikut caranya, pilih menu Setting > Search Preferences kemudian pada Meta Tags - Description pilih Yes dan isikan deskripsi blog anda dan jangan sampai lebih dari 150 karakter. Setelah selesai klik Save Changes.

Dengan mengaktifkan Meta Descriptions tersebut secara otomatis setiap anda membuat artikel akan terdapat menu untuk menambahkan deskripsi disetiap artikel, yaitu Search Description.

Hal terpenting dalam membuat meta deskripsi adalah menyertakan kata-kata yang mengandung kata kunci dan Long Tail Keyword sebanyak mungkin. Dengan kata lain apabila kata kunci yang anda bidik tidak dapat dituliskan semua pada judul blog, maka tuliskan pada meta deskripsi.

3. Optimasi SEO "Membuat Heading Tag"
Membuat Heading Tag berbeda dengan membuat title tag dan meta deskripsi karena heading tag terletak pada body blog.

Sebenarnya setiap anda membuat artikel sudah ada tool yang telah disediakan oleh blogger untuk membuat heading disetiap artikel dari H2, H3 dan H4.

Ada beberapa aturan yang harus dipenuhi agar optimasi seo di blogger berjalan dengan benar.

  1. H1 adalah yang paling penting karena Heading1 biasanya memuat judul blog dan judul artikel disetiap blog.
  2. H1 cuma boleh ada 1 untuk setiap halaman dan WAJIB ADA, sedangkan H2-H6 boleh lebih dari satu.
  3. Pastikan bahwa setiap heading yang ada memuat kata kunci (berlaku bagi Heading1)
  4. Jangan terlalu banyak pengulangan kata-kata yang sama dalam satu heading tag karena akan berpengaruh pada kualitas seo.
  5. Setiap Judul Postingan yang penting pastikan dimuat dalam Heading2.


Demikian Optimasi SEO di Blogger, semoga dengan beberapa cara mengoptimalkan seo diatas dapat membuat blog anda semakin dipercaya mesin pencari dan dapat menempati peringkat pertama. Untuk itu jangan pernah melakukan optimasi seo yang berlebihan.

Mengenal Schema Markup Untuk SEO

Pada artikel tentang SEO (Search Engine Optimization) kali ini saya akan membahas tentang Schema Markup. Dalam dunia SEO Schema Markup adalah alat yang dapat meningkatkan sebuah halaman blog menjadi lebih penting dimata mesin pencari.

Seperti yang pernah diutarakan oleh Matt Cutts bahwa "Secara umum, semakin banyak markup yang telah ada, seperti skema, video atau apapun itu, dapat memudahkan mesin pencari (Search Engine) dalam menafsirkan semua hal penting dalam sebuah halaman"



Schema Markup yang ada dalam sebuah halaman blog dapat memberikan informasi yang tersetruktur pada search engine untuk meningkatkan kualitas hasil pencarian.

Mengenal Schema Markup


Schema Markup adalah suatu bentuk microdata yang digunakan untuk menanamkan sebuah metadata dalam HTML dengan konten halaman blog yang ada sehingga memberikan informasi serta pengalaman browsing yang lebih kaya bagi pengguna. Schema Markup merupakan salah satu proses standar yang mendasari dalam penambahan rincian internal serta konten eksternal sebuah halaman blog agar mesin pencari dengan mudah membaca dan mengerti isi konten yang ada.

Guna merampingkan Schema Markup perusahaan search engine seperti Google, Bing dan Yandex telah bekerjasama dalam menciptakan Schema Markup secara umum dan itu dapat dilihat dan dicek melalui Webmaster Tool masing-masing.

Hubungan Schema Markup dengan SEO

Schema Markup telah digunakan oleh semua mesin pencari dan media sosial. Selain itu, dengan beralih ke algoritma berbasis konteks, Google dan Bing sedang meningkatkan fungsi search engine mereka dalam persiapan untuk IoT (Internet of Things), sebuah dunia yang lebih digital di mana hampir setiap “semua hal” (termasuk manusia) dijiwai dengan satu atau lebih komputer kecil atau sensor pintar, semua transmisi aliran data melalui Internet (makanya dinamakan Internet of Things).

Informasi tambahan yang disediakan oleh halaman web yang di-markup dengan benar membantu sadar semantik, crawler pencarian proto-AI lebih memahami makna kontekstual dari konten halaman, membantu mereka untuk mengenali konten sebagai “sesuatu” atau badan. Karena halaman di-markup dengan benar menjelaskan berbagai aspek dari isi halaman, search engine lebih mampu menghasilkan informasi yang lebih rinci tentang konten halaman dalam hasil pencarian.

Skema dari Schema.org

Schema.org menggunakan format microdata untuk menciptakan sebuah sistem klasifikasi kategori entitas atau skema, berdasarkan seperangkat karakteristik atau sifat unik untuk masing-masing kategori. Kategori-kategori ini atau “jenis” sebagai situs yang mengacu kesana, diatur dalam struktur hirarki dari jenis induk yang terluas untuk diperinci ke jenis sub-entitas.

Daftar jenis skema agak besar dan tampaknya akan tumbuh hampir setiap hari; pasti ini akan terus berlanjut karena lebih banyak webmaster dan pengembang bekerja dengan Schema Markup. Cara terbaik untuk konsep jenis skema dan sub-jenis adalah menuju halaman melalui daftar lengkap di situs schema.org.

Kesimpulan
Dengan diterapkannya Schema Markup kedalam sebuah blog maka kemungkinan besar untuk semakin mudah dicari oleh pengguna sangat besar, sehingga peluang untuk mendapatkan profit juga besar. Mulai sekarang tanamkan Schema Markup pada blog untuk memudahkan mesin pencari dalam memberikan penilaian terhadap blog anda.

Demikian tentang Schema Markup bagi SEO semoga tulisan ini dapat berguna dan mudah dipahami.

Sumber:
https://en.wikipedia.org/wiki/Schema.org
https://en.wikipedia.org/wiki/Microdata_(HTML)
http://juragancipir.com/tool-yang-terlupakan-di-seo-schema-markup/

8/01/2018

Resiko Negatif Sering Ganti Template Blog

Dengan menggonta-ganti Template blog secara keseluruhan, mengganti struktur blog memiliki resiko yang berbahaya pada kesehatan blog. Walaupun kita jenuh melihat tampilan blog milik kita, jangan pernah mengganti template terlalu sering sebab dapat menurunkan nilai blog di search engine dan SEO (search engine optimization).


Terkadang banyak blogger pemula seperti saya sendiri, disaat pertama kali mengenal blog belum mengetahui apa dampak buruk sering mengganti template blog? Sehingga setiap ada template blog yang dikira bagus dan menarik saya langsung mengganti template yang lama dengan yang baru. Yang pada akhirnya membuat blog saya mengalami penurunan mulai dari nilai SEO dan beberapa artikel yang sempat menempati halaman pertama search engine Google. Itulah pengalaman saya mengenai sering gonta-ganti template blog. Apakah anda masih sering melakukan ganti template? Jika ya, hentikan dan ketahui lebih jauh mengenai resiko negatif yang didapatkan dengan mengganti template terlalu sering. Mulai sekarang, fokus untuk mencari ide untuk dapat menulis artikel yang baik dan bermanfaat bagi pembaca.

Baca: Template Blog yang disukai Google.

Lalu apa saja akibat yang ditimbulkan dengan tertalu sering mengganti template blog?

Inilah resiko negatif yang dapat anda dapatkan ketika anda terlalu sering mengganti template blog.

Resiko Negatif Sering Ganti Template Blog


1. Traffik Down
Resiko pertama yang anda dapatkan setelah keseringan mengganti template adalah turunya traffik secara signifikan. Apakah anda mengalami hal demikian? jika iya pikirkan sejenak apa yang telah anda lakukan beberapa hari belakangan ini, apakah pernah ganti template atau ada penyebab lainnya seperti Google sedang melakukan update algoritma atau yang lain.

Jika benar traffik blog turun disebabkan oleh pergantian template maka sebaiknya kembalikan ke semula. Sebab pengunjung yang biasa mengunjungi blog kita dan telah nyaman dengan tampilan blog, maka akan dengan cepat menutup blog dan segera mencari topik bahasan lain.

2. Beresiko menurunkan peringkat blog di Search Engine
Resiko kedua adalah adanya penurunan peringkat blog, seperti pada resiko pertama pengunjung akan meninggalkan blog, begitupun Google Bot yang akan mempertimbangkan apakah akan merayapi blog kita atau tidak. Sehingga artikel-artikel yang semula dapat bersaing di halaman pertama Google lambat laun akan hilang.

Jika sudah seperti itu maka akan terasa sulit untuk kembali bersaing dengan blog-blog yang baru dan memiliki rangking yang tinggi. Dengan begitu anda akan mengalami kerugian yang besar, mulai dari pendapatan dan traffik blog yang hilang gara-gara sering ganti template blog.

3. Buang-buang waktu
Resiko yang ketiga terlalu sering ganti blog adalah membuang waktu yang anda miliki menjadi sia-sia. Singkat kata, anda membutuhkan waktu sekitar 1 hingga 2 jam untuk memperbarui template blog anda hingga setting sana-sini. Dengan waktu tersebut anda sudah dapat mendapatkan ide baru dan menjadikannya artikel yang bermanfaat bagi orang banyak.

Dan bagi anda yang sering melakukan ganti template dengan alasan untuk memperharui tampilan supaya lebih bagus dan enak dilihat pembaca, maka pertimbangkan resiko negatif yang akan anda dapatkan.

Sekian dari saya seputar dampak buruk karena terlalu sering gonta-ganti template blog, sebab dari pengalaman saya selama ini gak sebanding dengan yang diharapkan, alih-alih akan mendapatkan traffik yang berlimpah, mudah dirayapi oleh Bot mesin pencari, ternyata tidak demikian.

Gambar: freepik.com

7/11/2018

Cara Riset Kata Kunci Dengan Google Keyword Planner

Cara Riset Kata Kunci Dengan Google Keyword Planner - Bagi seorang blogger melakukan riset kata kunci sebelum membuat artikel adalah sebuah keharusan. Dengan melakukan riset terlebih dahulu kita dapat mengoptimalkan potensi traffik dari search engine google. Riset kata kunci salah satu bagian dari Optimasi SEO, untuk menemukan kata kunci yang potensial, maka dapat menggunakan tools gratis yaitu Google Keyword Planner.

Ketika anda ingin membangun sebuah blog atau website untuk berbisnis dan untuk mendapatkan penghasilan dari Google Adsense harus mempertimbangkan kata kunci yang ada, sebab dengan membidik kata kunci yang sesuai dapat meningkatkan traffik blog yang berlimpah. Sumber traffik yang utama dan paling diinginkan para pemilik situs adalah dari mesin pencari Google. Ditambah lagi dapat menempati urutan pertama pada halaman search engine tentu dapat memberikan traffik yang sangat tinggi.

Untuk mendapatkan traffik yang tinggi harus dibarengi dengan Optimasi Title, Description dan Heading Tag, nah bagian optimasi tersebut dapat dilakukan dengan riset kata kunci di Google yang pada akhirnya akan dimasukkan dalam judul dan deskripsi. Nah, melakukan riset kata kunci dapat menggunakan tools milik google yaitu Keywords Planner.

Berikut ini adalah beberapa langkah yang perlu anda lakukan pada saat melakukan riset keywords dengan Google Keyword Planner.

Cara Riset Kata Kunci Dengan Google Keyword Planner


1. Mendaftar di Google Adwords
Google Adwords adalah fasilitas yang diberikan oleh Google secara gratis untuk digunakan para pemasang iklan (advertiser) untuk melakukan riset. Dengan melakukan pendaftaran dahulu melalui alamat https://adwords.google.com/ melalui fasilitas tersbut baru anda dapat menggunakan fitur yang ada yaitu Keyword Planner.

2. Cara Riset Keyword Menggunakan Google Keyword Planner
Setelah berhasil mendaftar di Google Adwords selanjutnya ikuti beberapa langkah dibawah ini untuk melakukan riser kata kunci.

2.1 Silahkan klik menu "Tools" kemudian anda akan disajikan beberapa submenu lalu pilih "Keyword Planner"


2.2 Kemudian anda akan dibawa kehalam berikutnya, dan disitu anda akan disuguhkan beberapa pilihan untuk melakukan riset. Silahkan anda pilih "Search for new keywords using a phrase, website or category".


2.3 Lalu masukkan kata kunci yang akan anda bidik pada "Your Product or Service" sebagai contoh Cara Riset Kata Kunci, Selanjutnya pada bagian "Targeting" ganti negara, bahasa yang menjadi target kata kunci yang anda cari lalu klik "Get Ideas".


2.4 Tunggu sebentar hingga  proses selesai, selanjutnya anda akan disuguhkan deretan kata kunci yang sangat banyak. Disana anda akan melihat berapa kolom "Avg. monthly searches" yang memperlihatkan pencarian rata-rata tiap bulan untuk kata kunci tersebut. Kolom "Competition" persaingan kata kunci, biasanya terbagi menjadi tiga Low, Medium dan High dan "Suggested bid" adalah perkiraan nilai CPC (Cost Per Klik) kalo dalam bahasa Indonesia dikenal dengan BPK. Selanjutnya apa bila anda ingin mendownloadnya tinggal klik tombol "Download".


Yang perlu anda pahami adalah hasil pencarian tersebut merupakan volume statistik kata kunci yang diketikkan oleh pengguna google setiap melakukan pencarian. Apabila anda ingin menulis artikel dan sebelumnya telah melakukan riset tetapi hasilnya tidak sesuai, anda dapat mensiasatinya dengan menggabungkan hasil riset kata kunci yang telah dihasilkan.

Demikian Cara Riset Kata Kunci Dengan Google Keyword Planner yang sering saya manfaatkan untuk menemukan keywords terbaik sebelum menulis artikel disetiap blog milik saya. Sebagai catatan bahwa setelah melakukan riset kata kunci di google, belum tentu menjadi jaminan bahwa artikel blog anda akan berada pada halaman pertama SERP Google. Namun yang perlu menjadi pertimbangan adalah dengan melakukan riset kata kunci menjadi langkah terbaik untuk bersaing di mesin pencari.

5/21/2018

Cara Mendapatkan Backlink Gratis Ribuan Dalam Waktu Singkat

Cara Mendapatkan Backlink Gratis - Backlink adalah sebuah link yang mengarah ke luar sebuah blog atau website yang memiliki dampak besar. Blog yang telah memiliki sebuah backlink akan mendapat keuntungan di halaman mesin pencari. Namun banyak yang belum mengerti bagaimana cara mendapatkan backlink yang berkualitas?

Backlink yang berkualitas tentunya memiliki beberapa ciri, salah satunya adalah memiliki DA dan PA yang tinggi, namun itu saja tidak cukup. Inilah sebabnya banyak pemilik blog lebih memilih secara cepat dan mudah untuk mendapatkan backlink demi meningkatkan peringkat SEO dalam sbuah blog.

Membangun sebuah backlink dalam blog adalah suatu keharusan, tapi gunakanlah dengan cara yang baik. Nah, pada kesempatan kali ini saya akan berbagi sedikit tentang cara mendapatkan backlink gratis hingga ribuan.

Cara Mendapatkan Backlink Gratis Ribuan



Untuk mendapatkan backlink hingga ribuan sangatlah mudah, Anda cukup membuat akun kemudian masukkan URL blog dan Keyword dari blog anda, untuk lebih jelasnya simak dibawah ini.

1. Buka alamat website berikut ini melalui brower Anda "http://www.imtalk.org".

2. Kemudian buat akun, setelah selesai membuat akun lanjutkan login sesuai dengan username. (Sumber Backlink Berkualitas)

3. Buka menu "IMT Tools" kemudian pilih "IMT Website Submiter".

4. Setelah itu isikan Alamat URL, Keyword blog Anda dan Jumlah Backlink (pilih sesui dengan keinginan anda dari puluahn hingga ribuan)



5. Terakhir klik tombol "Submit" dan tunggu hingga selesai.

Cara menanamkan backlink ini digunakan untuk mempercepat dalam menanamkan URL blog anda untuk mendapatkan backlink mulai dari puluhan hingga ribuan backlink dalam waktu singkat. Namun yang perlu diingat adalah bahwa backlink ini tidak serta merta langsung ter-index oleh mesin pencari maka tunggu hingga 3 bulan kedepan anda akan mengetahui hasilnya.

Demikian Cara Mendapatkan Backlink Gratis Ribuan, semoga tutorial ini berguna dan bermanfaat. Jika ada salah kata maupun penulisan kami selaku penulis mohon maaf. Terimakasih

3/20/2018

Cara Cek SEO Blog 100% Gratis

Cara Cek SEO Blog - Pada kesempatan kali ini Portal Blogspot akan berbagi sedikit tentang SEO (Search Engine Optimization) blog. Perlu anda ketahui semua bahwa menerapkan seo blog sangat penting demi mendapatkan posisi pada halaman pertama mesin pencari.

Kualitas SEO pada sebuah website atau blog dapat diketahui melalui tools atau alat yang telah disediakan oleh Google maupun situs penyedia layanan seo. Cara ini penting dilakukan untuk mengetahui seberapa jauh kualitas dari blog itu sendiri.

Dengan mengetahui seberapa jauh kualitas dari sebuah blog maka kita membutuhkan alat tersebut untuk meningkatkan kualitas blog supaya dapat mendapatkan pengunjung dan meningkatkan page rank di mesin pencari.

Nah, langsung saja ke pokok bahasan tentang bagimana cara mengetahui score seo blog?

Cara Cek SEO Blog 100% Gratis



Seperti dengan judul artikel saya kali ini cara cek seo blog yang 100 persen gratis.

  • Langkah pertama yang harus anda lakukan adalah mengunjungi situs chkme.com
  • Selanjutnya masukan URL blog anda tanpa menggunakan HTTP / HTTPS, kemudian lanjutkan dengan menekan tombol "Check SEO Score"
  • Kemudian scroll kebawah dan lihat berapa score yang ada pada website anda.





Dengan demikian selesai sudah anda melakukan pengecekan seo pada blog atau website anda.

Jika anda mendapati situs belum sepenuhnya SEO, dapat di lihat apa saja yang belum diterapkan dalam seo blog anda tersebut. Untuk dapat mendapatkan score seo 100% seperti milik saya anda dapat menggunakan meta tag seperti dalam blog ini yaitu dengan mengunjungi Meta Tag SEO Friendly Untuk Blogspot.

Demikian Cara Cek SEO Blog 100% Gratis, mudah dan cepat. Semoga dengan cara ini anda dapat menignkatkan kualitas blog anda dan memperoleh posisi halaman pertama mesin pencari.

3/17/2018

3 Situs Alternatif Cek SEO Blog Selain CHKME

Situs Alternatif Cek SEO Blog - SEO atau search engine optimization adalah salah satu bagian terpenting dalam membuat blog dengan blogspot, supaya blog tersebut mudah terindex oleh mesin pencari Google. Blogspot sedikit berbeda dengan wordpress, jika wordpress sudah banyak didukung berbagai macam alat untuk melakukan optimasi SEO, blogspot belum (menurut saya pribadi...). Teknik SEO ada dua macam SEO On-page dan SEO Off-page, kedua teknik SEO tersebut sering digunakan untuk optimasi blogspot supaya dapat bersaing di halaman pertama mesin pencari (SERP). Untuk membangun sebuah blog dengan traffik yang tinggi juga diperlukan strategi SEO On-page untuk mendapatkan halaman pertama Google.

Lalu bagaimana caranya mendapatkan halaman pertama mesin pencari dan mengetahui bahwa blog tersebut memiliki nilai SEO tinggi? ciri-ciri blog yang memiliki nilai SEO tinggi dapat terlihat dan selalu pada halaman pertama mesin pencari. Terkait mereka menggunakan teknik seo white hat atau sebaliknya black hat SEO, hanya pemilik blog yang tau. Lebih jauh lagi tentang ciri-ciri blog dengan nilai SEO tinggi adalah blog tersebut disukai oleh mesin pencari, terindex dengan baik dan juga disukai oleh pembaca, sehingga berdampak pada rangking blog itu sendiri.

Nah, pada kesempatan kali saya akan memberikan ulasan mengenai situs-situs alternatif untuk cek SEO Blog anda, Sebab dengan mengetahui nilai seo blog dapat memberikan langkah selanjutnya untuk membangun sebuah blog yang lebih baik dan disukai oleh mesin pencari dan disukai oleh pembaca.

3 Situs Alternatif Cek SEO Blog


Salah satu cara cek kualitas blog adalah dengan cek seo blog itu sendiri, banyak sebagian para pemilik blog seperti saya ketika membangun blog untuk mengetahui nilai SEO Blog yaitu dengan cara cek seo gratis melalui chkme. Kenapa menggunakan chkme, sebab hasilnya simpel, jelas, dan mudah dipahami. Namun hal tersebut dapat menjadi ganjalan bagi kita pemilik blog, apakah benar blog milik kita telah 100% SEO. Maka pada kesempatan kali ini saya akan berbagi kepada anda beberapa situs alternatif cek SEO Blog, silahkan simak ulasannya dibawah ini.

1. Small SEO Tools
Situs alternatif cek SEO blog yang pertama adalah Small SEO Tools. Situs ini juga simple, mudah dan jelas, anda akan diperlihatkan nilai skor seo blog anda, selain itu juga menampilkan page title, meta description ada atau tidak, meta keywords, sitemap blog apakah sudah benar atau belum hingga broken links yang ada pada blog kita.

2. SEO SiteCheckup
Situs alternatif selanjutnya adalah SEO SiteCheckup. Melalui situs cek seo gratis ini juga akan menampilkan score seo blog anda. Selain untuk mengetahui nilai seo blog, anda juga dapat mengetahui seberapa jauh jumlah backlink di blog, keyword blog anda, pagerank, dan masih banyak yang lainnya.

3. SEO Centro
Situs yang ketiga sebagai alternatif untuk cek score SEO Blog, adalah SEO Centro. Situs ini nyaris sama dengan Chkme, Small SEO Tools, dan SEO SiteChekup yang membedakan ialah situs ini lebih lengkap. Selain memperlihatkan skor seo blog kalian, website ini pun menampilkan skor kecepatan loading dari blog kalian.

Apapun caranya dan bagaimana anda mengetahui score seo blog, yang terpenting dalam membangun blog supaya disukai oleh mesin pencari dan disukai oleh pembaca adalah dengan memperhatikan beberapa faktor penting dalam membuat sebuah blog yaitu.

  1. Adanya Meta Title, Meta Description dan Meta Keywords,
  2. Menerapkan SEO On-page dan Off-page tidak berlebihan,
  3. Waktu loading blog cepat, dan lain sebagainya (maaf tidak saya sebutkan satu persatu sebab masih banyak lagi faktor penting lainnya).

Demikian 3 Situs Alternatif Cek SEO Blog selain CHKME, semoga dengan alat cek seo diatas dapat membuat blog anda semakin baik dan mendapat ranking pertama halaman mesin pencari Google.

3/14/2018

Daftar Situs Backlink Berkualitas Tinggi

Daftar Backlink Berkualitas Tinggi - Backlink berkualitas sangat diperlukan untuk melakukan Optimasi Off-page, yaitu berfungsi untuk menaikkan daya saing di mesin pencari. Dalam prakteknya, optimasi off-page blog sangat erat kaitanya dengan backlink.

Untuk mendapatkan backlink gratis dan berkualitas, anda perlu mengirimkan artikel ke situs social bookmarking yang memiliki pagerank tinggi, selain itu juga dianjurkan untuk submit ke situs direktori yang memiliki pagerank tinggi.

Dalam perjalanannya Google selalu melakukan update Algoritma yang memaksa pemilik blog termasuk saya pribadi untuk terus meningkatkan kualitas konten yang lebih baik dan backlink berkualitas, supaya dapat menaikkan posisi blog di halaman pertama mesin pencari, salah satu caranya adalah dengan submit ke social bookmarking untuk mendapatkan traffik tinggi.

Algotirma Google yang menangani bagian backlink pernah diluncurkan sebelumnya yang dikenal dengan Google Pinguin, algoritma ini memberikan dampak yang signifikan terhadap blog yang melakukan backlink massal sehingga banyak yang berjatuhan. Untuk menghindari hal tersebut anda perlu membangun backlink natural dengan memprioritaskan backlink berkualitas (high quality links).

Baca: Ciri Backlink Berkualitas.

Namun untuk mendapatkan backlink yang berkualitas tidaklah mudah, untuk meningkatkan kualitas blog dengan menggunakan backlink harus tepat dalam memilih situs yang akan dijadikan backlink.

Untuk mendapatkan traffik tinggi di blog, anda harus membuat sebuah artikel ke direktori social bookmarking, dengan tujuan dapat berdampak pada lali lintas blog yang semakin ramai. Nah, pada kesempatan kali saya akan membagikan kepada anda Daftar Situs Backlink Berkualitas Tinggi, supaya dapat meningkatkan traffik blog dan meningkatkan rangking blog di mesin pencari.

Daftar Situs Backlink Berkualitas Tinggi


  1. http://blogs.usembassy.gov/philippines/?page_id=13
  2. http://blogs.usembassy.gov/philippines/?page_id=31
  3. http://ncip.nci.nih.gov/blog/sample-page/
  4. http://www.ncdot.gov/dmv/vehicle/title/replacement/
  5. http://www.uspto.gov/trademarks/basics/BasicFacts.pdf
  6. http://ncptt.nps.gov/grants/call-for-proposals/
  7. https://www.fmcsa.dot.gov/about/other/faq/faqs.aspx
  8. http://www.vba.va.gov/pubs/forms/VBA-21-526-ARE.pdf
  9. http://ridley-thomas.lacounty.gov/Environment/index.php/inglewoodoilfield/
  10. http://directorsblog.health.azdhs.gov/?p=2644
  11. http://www.treasurydirect.gov/indiv/help/tdhelp/faq.htm
  12. http://www.irs.gov/pub/irs-pdf/i940.pdf
  13. http://careers.state.gov/index/download-center4/3.0_fso_regguide.pdf
  14. http://www.irs.gov/pub/irs-pdf/f656b.pdf
  15. http://www.vba.va.gov/pubs/forms/VBA-21-526-ARE.pdf
  16. http://www.fec.gov/pdf/candgui.pdf
  17. http://www.sandia.gov/resources/employees/corporate_forms/_assets/documents/4249rci.docx
  18. http://www.tax.virginia.gov/site.cfm?alias=IndividualFAQ
  19. http://www.cms.gov/Regulations-and-Guidance/Guidance/Manuals/downloads/mc86c03.pdf
  20. http://careers.state.gov/index/download-center4/3.0_fso_regguide.pdf
  21. http://csrc.nist.gov/publications/nistpubs/800-44-ver2/SP800-44v2.pdf
  22. http://www.opm.gov/deu/handbook_2007/deo_handbook.pdf
  23. http://www.hud.gov/offices/adm/hudclips/handbooks/hsgh/7610.1/76101HSGH.pdf
  24. http://portal.hud.gov/hudportal/documents/huddoc?id=DOC_35639.pdf
  25. http://www.hud.gov/offices/hsg/ramh/res/resparulefaqs.pdf
  26. https://ribbs.usps.gov/mac/documents/tech_guides/pubs/Pub_401.pdf
  27. http://ribbs.usps.gov/intelligentmail_guides/documents/tech_guides/guidetointelligentmaillettersandflats.pdf
  28. https://askacs.census.gov/
  29. http://www.sec.gov/rules/final/33-7919.htm
  30. http://www.boxer.senate.gov/en/issues-legislation/yourvoice.cfm
  31. http://www.9-11commission.gov/report/911Report.pdf
  32. http://www.mdd.uscourts.gov/localrules/localrules.pdf
  33. http://www.gpo.gov/fdsys/pkg/CFR-2006-title45-vol1/pdf/CFR-2006-title45-vol1-chapA-subchapB.pdf
  34. http://nces.ed.gov/pubs2003/2003381.pdf
  35. http://www.dhs.gov/xlibrary/assets/Developing_Operational_Requirements_Guides.pdf
  36. http://blog.tsa.gov/2010/06/traveling-with-kids.html
  37. http://doa.alaska.gov/ets/ipt/ipt-unityvoicemailuserguide.pdf
  38. http://www.ncbar.gov/faq/f_faq.asp
  39. http://www.archives.nysed.gov/a/records/mr_pub62_accessible.html
  40. http://www.fcc.gov/encyclopedia/evolution-cable-television
  41. http://www.ncua.gov/legal/guidesetc/consumercompliancemanual/compliancemanual.pdf
  42. http://www.cbp.gov/linkhandler/cgov/travel/inspections_carriers_facilities/apis/apis_faqs.ctt/apis_faqs.doc
  43. https://www.federalregister.gov/articles/2000/07/12/00-17207/revision-of-the-commissions-auditor-independence-requirements
  44. http://www.house.gov/content/cao/procurement/ref-docs/web/best-practices.pdf
  45. http://www.usccr.gov/pubs/NCLB-BR.pdf
  46. http://www.ncjrs.gov/pdffiles1/nij/grants/231095.pdf
  47. http://www.gpo.gov/fdsys/pkg/GPO-CONAN-2002/pdf/GPO-CONAN-2002-9-17.pdf
  48. http://www.ncdot.gov/dmv/records/
  49. http://blogs.usembassy.gov/philippines/?page_id=13
  50. http://blogs.usembassy.gov/philippines/?page_id=31
  51. http://www.business.ftc.gov/documents/bus61-can-spam-act-compliance-guide-business
  52. http://www.diroo.org/
  53. http://wldirectory.com/
  54. http://www.seoseek.net/
  55. http://www.hawkdirectory.com/
  56. http://www.packages-seo.com/
  57. http://www.directmylink.com/
  58. http://www.seodirectoryonline.org/
  59. http://www.freetoprankdirectory.com/
  60. http://www.intelseek.com/
  61. http://www.blahoo.net/
  62. http://www.linkroo.com/
  63. http://www.usawebsitesdirectory.com/
  64. http://www.generalbusinesswebdirectory.com/
  65. http://www.business-finder.info/
  66. http://www.enforum.net/
  67. http://www.directoryint.com/
  68. http://www.triplewdirectory.com/
  69. http://www.freedirectorysubmit.com/
  70. http://www.directoryworld.net/
  71. http://www.littlewebdirectory.com
  72. http://www.directory.org.vn/
  73. http://www.1570thezone.com/
  74. http://www.a84.info/
  75. http://www.linkslive.info/
  76. http://www.nuclearland.com/
  77. http://www.dirhello.com/

Daftar situs penyedia backlink diatas adalah salah satu dari beberapa yang saya jadikan backlink dibeberapa web saya. selain menerapkan optimasi off-page dengan menggunakan backlink diatas dan jangan sampai menerapkan backlink secara berlebihan supaya tidak melanggar kebijakan google.

Demikian Daftar Situs Backlink Berkualitas Tinggi, semoga bermanfaat bagi anda dan disini saya tidak berniat menggurui anda, sebab SEO adalah sebuah ilmu yang dinamis yang harus kita pelajari setiap saat.

Sumber: www.omboolom.net dan www.dreamsfiles.com

12/15/2017

Tools Gratis Untuk Memeriksa Kecepatan dan Kinerja Blog 2018

Tools Gratis Untuk Memeriksa Kecepatan dan Kinerja Blog - Waktu muat halaman yang lambat dan tidak masuk akal untuk memberikan pengalaman situs web terbaik kepada pembaca Anda adalah salah satu hal paling penting. Menurut penelitian, hampir 55% pengguna mengharapkan sebuah situs web dimuat hanya dalam 2 detik atau kurang sehingga Anda hanya memiliki beberapa detik untuk membuat kesan pertama Anda lebih mengesankan dengan situs web Anda.

Jika situs Anda memerlukan terlalu banyak waktu saat loading, maka desain terbaik atau konten berharga blog anda tidak akan dianggap oleh pembaca dan mereka akan beralih ke situs web lain yang lebih cepat. Maka yang harus Anda lakukan adalah menjalankan tes kecepatan halaman web dan memeriksa kinerja blog supaya mendapatkan yang terbaik.

Memeriksa Kecepatan dan Kinerja Blog



  • Bagaimana cara melakukan tes kinerja blog?
  • Bagaimana cara membuat kecepatan halaman blog menjadi lebih cepat?
  • Bagaimana cara menguji situs saya dengan google?
  • Apa situs tes kecepatan halaman web terbaik?
  • Bagaimana cara membuat load website lebih cepat pada browser desktop dan mobile browser?
  • Bagaimana cara menguji performa website saya?


Itulah beberapa pertanyaan yang sering terlontar bagi anda sebagai pemilik blog, Apakah anda termasuk didalamnya? Jika YA, selanjutnya mari kita bahas bersama.

Waktu loading halaman adalah salah satu tantangan utama bagi setiap blogger dan pembuat situs web. Google sekarang mulai menghitung kecepatan situs web Anda untuk meningkatkan peringkat di halaman pencarian.

Jadi Anda perlu mengawasi waktu loading situs web, meminta pemantauan kinerja situs web. Pengujian kinerja aplikasi web adalah metode yang digunakan untuk mengukur kinerja, waktu pemuatan dan pengujian stres pada situs web, dan aplikasi web juga. Uji kecepatan halaman sangat penting dilakukan untuk mengetahui performa website Anda.

Alat uji kecepatan blog seperti pingdom jauh lebih populer di pasaran namun ada banyak situs dan digunakan untuk memantau kinerja situs web. Jadi tidak perlu lagi bertanya untuk mengecek performa website saya dan jika anda sedang mencari cara untuk mengecek loading website, website gratis loading time optimization, website untuk mengecek waktu loading online atau page loading time calculator atau tes kecepatan halaman web, jadi saya telah mencantumkan alat uji kinerja situs terbaik yang akan membantu Anda mengoptimalkan waktu pemuatan halaman.

Pelajari bagaimana cara mengecek waktu loading halaman, bagaimana melakukan pengujian kinerja situs web dan kemudian optimasi blog untuk SEO yang lebih baik. Pelajari cara memantau kinerja situs web. Cobalah alat online GRATIS berikut untuk menguji waktu yang dibutuhkan untuk memuat halaman situs Anda.

Tools Gratis Untuk Memeriksa Kecepatan dan Kinerja Blog



Untuk pemantauan kinerja situs web, Anda perlu mengingat bahwa, dengan SEO yang lebih baik dan untuk antarmuka pengguna yang lebih baik, seperti konten situs Anda, lebih penting lagi untuk memuat blog Anda secepat mungkin. Dalam artikel saya sebelumnya pernah membahas tentang 4 Tools Gratis Untuk Cek Kecepatan Loading Blog.

Dibawah ini adalah lanjutan dari apa yang pernah saya tulis sebelumnya.

Varvy



Ini adalah alat analisis kinerja situs baru namun paling efektif yang dapat anda gunakan untuk memeriksa kecepatan dan kinerja blog.
https://varvy.com/pagespeed/

Uptrends Tools



Uptrend Tools adalah robot pemantau kinerja situs web yang cepat dan berteknologi tinggi akan memeriksa semuanya tentang situs Anda dan memberikan laporan lanjutan.
https://www.uptrends.com/tools/website-speed-test

Monitis



Monitis adalah salah satu alat untuk melakukan uji kecepatan pemuatan situs web Anda dan periksa kinerja situs web. Ini Hasil Uji Kecepatan Website yang sangat jelas dan laporan rinci akan membantu menemukan kemacetan di air terjun.
http://www.monitis.com/pageload/

Dotcom-tools



Dotcom-tools adalah salah satu alat analisis kinerja situs web yang menarik yang memungkinkan Anda menguji situs Anda di berbagai browser.
https://www.dotcom-tools.com/website-speed-test.aspx

Websiteoptimization Services



Websiteoptimization Services adalah layanan analisa halaman web baru.
http://www.websiteoptimization.com/services/analyze/


Pada akhirnya, Baik atau tidaknya kecepatan loading blog dinilai dengan peringkat, dan beberapa situs yang menyediakannya berbeda-beda, bagaimana mudah bukan? Mulai sekarang jangan mengabaikan kecepatan website anda dan segera lakukan optimasi loading dan kinerja blog anda supaya mendapatkan peringkat terbaik dihalaman pencari.

Demikian artikel mengenai Tools Gratis Untuk Memeriksa Kecepatan dan Kinerja Blog 2018, semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu anda dalam mengelola blog menjadi lebih baik, serta tidak kehilangan pengunjung gara-gara loading blog yang lambat.

11/07/2017

Cara Mendapatkan Backlink Dari Google Plus

Cara Mendapatkan Backlink Dari Google Plus - SEO atau Search Engine Optimization merupakan salah satu teknik yang sering digunakan oleh webmaster. Salah satu teknik yang dilakukan adalah mencari dan mendapatkan backlink berkualitas.

Seperti yang sudah saya tulis dalam artikel saya sebelumnya tentang bagaimana cara mengetahui sumber backlink berkualitas. Backlink merupakan salah satu hal yang paling penting untuk perkembangan blog atau website. Untuk memperoleh backlink blog anda dengan mudah anda dapat memanfaatkan media sosial seperti Google Plus.

Dan perlu anda ketahui bahwa selain berfungsi sebagai sosial media ternyata google plus dapat dijadikan sebagai sumber backlink gratis yang berkualitas untuk blog. Semakin banyak backlink alami yang didapatkan dari media sosial tentunya dapat menambah peringkat blog, dan bisa mendatangkan banyak traffik. Baca: Cara Meningkatkan Traffik Blog Dengan Google Plus.

Nah, penasaran bagaimana cara mendapatkan backlink berkualitas dari Google Plus, silahkan simak dalam artikel saya kali ini.

Cara Mendapatkan Backlink Dari Google Plus



Sebelum anda mendapatkan backlink berkualitas dari Google Plus, anda harus memiliki akun Google+ terlebih dahulu.

1. Login ke Akun Google Plus.

2. Kemudian masuk ke menu Profil Google Plus dengan cara klik menu Profile > About



3. Setelah terbuka halaman baru kemudian klik icon pencil hingga muncul popup halaman baru.



4. Setelah itu lanjutkan dengan memasukkan URL blog anda dan pastikan bersifat Public supaya dengan mudah dirayapi oleh tobot Google. dan terakhir tekan OK.



Dengan begitu anda telah selesai, dan tunggu hingga tautan link aktif dan menjadi backlink berkualitas bagi blog anda.

Demikian Cara Mendapatkan Backlink Dari Google Plus, semoga bermanfaat dan berguna bagi anda semua dan terimakasih.

10/05/2017

Cara Menentukan Target Negara Pengunjung Blog

Cara Menentukan Target Negara Pengunjung Blog - Sebelumnya saya pernah membahas bagaimana cara meningkatkan pengunjung dengan google+, selain tips tersebut cukup menjajikan dalam mendapatkan pengunjung ada cara lain yaitu dengan menentukan target negara.

Dengan menentukan target negara yang telah disediakan dalam webmaster tools sangatlah penting, sebab dapat memberikan sinyal ke pada mesin pencari bahwa blog kita fokus memberikan artikel berdasarkan negara yang telah ditentukan. Sehingga kekuatan blog di SERP menjadi lebih besar dengan kata lain menjadi prioritas utama Google dengan begitu artikel blog berpeluang untuk menenpati halaman pertama mesin pencari.

Sebenarnya menentukan target negara tidak lah menjadi keharusan, sebab saat ini mesin pencari seperti Google telah menentukan berdasarkan id negara pengguna. Namun banyak pakar webmaster yang menyarankan untuk menentukan target negara di blog, agar blog menjadi lebih SEO dan kinerja blog menjadi lebih optimal.

Nah, ingin mengetahui lebih lanjut bagaimana cara menentukan target negara di blog, simak langkah-langkahnya dibawah ini.

Cara Menentukan Target Negara Pengunjung Blog


Untuk menentukan target negara pengunjung, terlebih dahulu harus melakukan pendaftaran blog ke search console google. Setelah itu ikuti langkah-langkah dibawah ini.

Langkah pertama - Login ke Search Console Google (Webmaster Tools)

Langkah kedua - Kemudian lanjutkan dengan memilih salah satu blog yang akan diatur target negara pengunjung.

Langkah kedua - pada menu sebelah kanan klik Search Traffic > International Targeting > Country

Langkah ketiga - berikan centang pada "Target user in" dan tentukan negara mana yang menjadi tujuan utama pengunjung blog.

Langkah keempat - Save

Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar dibawah ini.



Dengan menentukan target negara tertentu seperti yang anda lakukan di atas sekarang blog anda jauh lebih seo untuk mendapatkan pengunjung yang lebih tertarget. Namun melalui pengaturan yang ada pada webmaster tools di atas anda hanya dapat menentukan target satu negara tidak lebih. Andaikan ingin target lebih dari satu negara simak dibawah ini.

Cara Menentukan Target Negara Pengunjung Blog Lebih Dari Satu



Jika anda ingin menargetkan lebih dari satu negara copy paste kode berikut ini di bawah kode "<head>", yang menjadi target negara pengunjung adalah USA, Jerman, Canada, Italia dan Perancis.

<meta content='US' name='geo.region'/>
<meta content='37.09024;-95.712891' name='geo.position'/>
<meta content='CA' name='geo.region'/>
<meta content='56.130366;-106.346771' name='geo.position'/>
<meta content='GB' name='geo.region'/>
<meta content='56.130366;-106.346771' name='geo.position'/>
<meta content='IT' name='geo.region'/>
<meta content='56.130366;-106.346771' name='geo.position'/>
<meta content='FR' name='geo.region'/>


Demikian Cara Menentukan Target Negara Pengunjung Blog lebih dari satu, semoga dengan menentukan target negara tertentu pengujung akan semakin banyak dan blog anda bermanfaat bagi orang lain selain di Indonesia.

10/01/2017

Cara Mengatasi Leverage Browser Caching Blogger

Cara Mengatasi Leverage Browser Caching Blogger

Cara Mengatasi Leverage Browser Caching Blogger - Masalah yang sering muncul dihadapi oleh pada blogger adalah kecepatan situs. masalh tersebut timbul adanya beberapa hal seperti optimize images, minifi javascript dan laverage browser caching. Nah pada kesempatan kali ini saya akan berbagi bagaimana cara mengatasi laverage browser caching blogger?

Masalah ini yang sering dijumpai ketika kita mengecek kecepatan blog melalui tool GTMetrix atau PageSpeed Insights. Sebab laverage browser caching juga merupakan salah satu faktor penentu kecepatan loading blog. Semakin cepat loading blog maka trafik blog akan semakin tinggi.

Secara sederhana Leverage browser caching berfungsi untuk mengatur tanggal kadaluwarsa atau usia maksimal header HTTP / HTTPS yang berkaitan langsung dengan kode sumber seperti CSS, JAVASCRIPT dan gambar yang bersifat statis. Sehingga menginstruksikan browser untuk memuat Source Code tersebut yang sudah didownload sebelumnya dari penyimpanan lokal.

Nah, langsung saja Cara Mengatasi Leverage Browser Caching Blogger Mudah dan Aman.

Cara Mengatasi Leverage Browser Caching Blogger


Langkah Pertama, untuk mengatasi laverage browser caching adalah buka Dashboard blogger kemudian pilih Theme > Edit HTML


<include expiration='7d' path='*.css'></include>
<include expiration='7d' path='*.js'></include>
<include expiration='3d' path='*.gif'></include>
<include expiration='3d' path='*.jpeg'></include>
<include expiration='3d' path='*.jpg'></include>
<include expiration='3d' path='*.png'></include>


Langkah Kedua, kemudian letakkan kode dibawah ini setelah kode "<head>"

Langkah Ketiga, Simpan template dan cek bagaimana kecepatan blog anda melalui beberapa tools berikut ini. 4 Tools Gratis Untuk Cek Kecepatan Loading Blog.

Itulah salah satu cara mempercepat loading blog anda, dengan memiliki kecepatan blog yang baik akan dapat menambah traffik blog.

Demikian Cara Mengatasi Leverage Browser Caching Blogger Mudah dan Aman, semoga tutorial ini berguna dan bermanfaat bagi anda. Salam.

8/10/2017

Cara Mengatasi Duplikat Meta Deskripsi Blog

Duplikat Meta Deskripsi Blog menjadi momok tersendiri bagi pengelola blog atau situs, ini terjadi lantaran beberapa konten didalam blog ketika search engine melakukan index blog secara berkala. Disaat bot spider merayapi halaman blog dan menemukan deskripsi dan judul yang sama, sehingga akan berdampak pada hasil pencarian yang kurang relevan dan efek buruknya dapat memepengaruhi rangking di halaman pencarian. Tentu saja hal ini menjadi masalah tersendiri dan dapat menyebabkan blog dikenakan sanksi.

Terjadinya duplikat meta deskripsi ini dapat terjadi bilamana anda tidak menggunakan meta tag deskripsi dalam template blog yang anda gunakan, dengan adanya masalah duplikate meta deskripsi tersebut maka bot search engine akan menganggap semua konten menjadi duplikat deskripsi yang di tujukan di Webmaster Tools dan untuk mengetahuinya bisa anda lihat dengan membuka Google webmaster tools, selain menggunakan webmaster juga dapat diketahui melalui tools lain dan caranya adalah sebagai berikut: Cara Melihat Duplikat Konten Mudah dan Cepat.

Oleh karena itu kita sebagai pemilik blog harus dapat mengatasi duplikat meta deskripsi dan judul blog, supaya blog kita dapat bersaing di halaman pertama search engine dan dapat terhindar dari sanksi. Maka dari itu berikut ini saya sajikan cara mengatasi dan menghilangkan duplikat meta deskripsi blog.

Cara Mengatasi Duplikat Meta Deskripsi Blog


Cara Mengatasi Meta Deskripsi Blog Pada Halaman Archive
Jika anda ingin menggunakan Tag Tajuk Robot Khusus lakukan dengan hati-hati sebab jika sampai salah akan berakibat fatal pada blog. Berikut settingan yang ada pada blog saya dan sampai saat ini masih aman. Cara ini saya lakukan untuk menghindari terjadinya duplikat pada halaman arsip.



Jika anda masih ragu dengan menggunakan tag tajuk robot khusus dapat menambahkan kode HTML dibawah ini pada template anda.
<b:if cond='data:blog.pageType == "archive"'>
<meta content='noindex' name='robots'/>
</b:if>

Cara Mengatasi Duplikat Meta Deskripsi Blog Pada Halaman Mobile
Masalah duplikat meta deskripsi pada halaman mobile sering terjadi dan paling banyak dialami oleh setip pemilik blog termasuk saya sendiri. Jika blog anda sering diakses melalui halaman mobile akan terlihat m=0 dan m=1. Untuk mengatasi terjadinya duplikat meta deskripsi blog di halaman mobile maka copy paste kode untuk pengaturan robot.txt dibawah ini:
User-agent: Mediapartners-Google
Disallow:
User-agent: Googlebot
Disallow: /search
Disallow: /?m=1 Disallow: /?m=0 Disallow: /*?m=1 Disallow: /*?m=0 User-agent: *
Disallow: /search
Sitemap: http://ALAMAT-URL-BLOG/feeds/posts/default?orderby=UPDATED

Pada tulisan "Disallow: /?m=1, Disallow: /?m=0, Disallow: /*?m=1, Disallow: /*?m=0" berfungsi untuk mencekal bot mesin pencari dalam merayapi tampilan pada mobile phone, dan ini memang cara paling ampuh untuk mengatasi duplicate meta deskripsi pada halaman mobile tersebut. Namun hal ini akan mengakibatkan blog anda menjadi tidak mobile friendly dan bisa jadi blog anda tidak akan terindex pada tampilan handphone sehingga berdampak pada pengunjung blog yang menurun.

Cara Mengatasi Duplikat Meta Deskripsi Blog Dengan rel=canonical
Dengan menambahkan kode rel=canonical, maka anda sudah memberitahu search engine, bahwa yang boleh di index adalah hanya halaman blog dalam format HTML, sedangkan halaman yang ditampilkan dalam format untuk mobile tidak di index. Itulah sebabnya kita harus memasang code rel=canonical, jika blog anda sering diakses dan mendapatkan banyak kunjungan dari mobile atau hp,  maka akses tersebut akan membuat url baru yang dapat menimbulkan duplikat konten. Untuk mengatasi hal tersebut copy paste kode HTML dibawah ini dibawah kode <head> atau dibawah kode </title>.
<link expr:href='data:blog.url' rel='canonical'/>

* Jika kode tersebut telah ada dalam template blog maka abaikan saja.

NOTE: Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dalam mengatasi duplikat meta deskripsi diatas diperlukan beberapa hari biasanya hingga 7 hari dan bahkan sampai sebulan.

Demikian Cara Mengatasi Duplikat Meta Deskripsi Blog, semoga kedepan blog anda tidak lagi mengalami duplikat setelah menggunakan cara saya diatas. Salam

6/19/2017

Apa Itu SEO Bagi Blog?

Ketika saya mengenal blog, tida pernah berfikir sedikit pun tentang SEO (search engine optimization) dan SEM (search engine marketing). Yang saya mengerti nge-blog hanya nulis artikel dan update artikel. Ternyata semua itu salah, jika dikemudian hari blog anda ingin dijadikan untuk menghasilkan uang maka mulai sekarang jangan pernah mengabaikan tentang SEO. Untuk mengawali apa yang dimaksud dengan SEO, simak dibawah ini.

Apa Itu SEO Bagi Blog?



SEO adalah salah satu teknik yang sering menjadi perbincangan blogger dan para webmaster di berbagai forum. SEO merupakan salah satu teknik untuk melakukan optimasi blog agar dapat menempati halaman pertama mesin pencari, terutama Google.

Apa Yang Dimaksud Dengan SEO?
Search Engine Optimization (SEO) adalah optimasi mesin pencari, adalah teknik memaksimalkan dan mengoptimalkan kinerja halaman situs dengan menggunakan prosedur standar yang disesuaikan dengan karakteristik mesin pencari. Dengan melakukan optimasi halaman blog memiliki peluang yang cukup besar dapat tampil pada halaman pertama SERP (Search Engine Result Page) Google, Yahoo, Bing, MSN, dll.

Apa Tujuan Utama SEO Bagi Blog?


Tujuan utama SEO adalah menempatkan suatu halaman blog pada posisi teratas (setidaknya berada pada halaman pertama mesin pencari). Hasil pencarian yang dilakukan oleh mesin pencari berdasarkan kriteria tertentu. Dengan menempati posisi teratas pada halaman pencari memiliki peluang yang sangat tinggi untuk mendapatkan pengunjung blog yang berlimpah.

Kunci sukses untuk mendapatkan jumlah pengunjung blog yang banyak adalah dengan melakukan optimasi mesin pencari atu lebih dikenal dengan SEO. Blog yang sukses adalah yang mampu menyajikan artikel bermutu, bermanfaat sehingga pengunjung dapat berlama-lama untuk membaca dan mengambil intisari dari apa yang telah dipublikasikan.

Teknik SEO untuk Blog



Untuk Belajar Dasar SEO ada dua istilah yang sering digunakan untuk melakukan optimasi, yaitu SEO On Page dan SEO Off Page. Mungkin bagi anda akan terlihat rumit bila baru mengenal SEO dan BLOG. Untuk menjalankan optimasi mesin pencari yang baik harus memperhatikan dua hal dibawah ini.

1. Apa Itu SEO On Page
Pengertian SEO On Page adalah cara optimasi blog yang dilakukan dengan mengoptimalkan seluruh sisi dari blog itu sendiri. Dengan kata lain memanfaatkan beberapa alat yang ada, seperti menggunakan desain blog yang SEO Friendly, Responsive, dll. Namun yang perlu diperhatikan dalam melakukan SEO On Page adalah beberapa elemen dibawah ini:

  • Riset keywords, cara ini dilakukan untuk menemukan atau mengetahui kata kunci utama dan kata kunci pendukung yang paling relevan dengan niche website yang akan dibuat.
  • Membangun blog dengan struktur yang baik, tampilannya menarik, dan load-nya cepat
  • Menggunakan Title Tag yang baik untuk homepage dan judul konten
  • Menambahkan description yang relevan dengan blog (dengan kata lain membuat blog tentang tutorial blog tapi isinya kesehatan)
  • Membuat konten yang bermanfaat, mudah dipahami bagi pengunjung
  • Mengatur URL (permalinks) yang SEO Friendly
  • Menggunakan Heading dengan baik (H1, H2, H3, H4)
  • Mengatur navigasi website yang mudah untuk di rayapi mesin pencari dan memudahkan pengunjung
  • Membangun internal links yang baik
  • Menambahkan keywords pada penamaan gambar


2. Apa Itu SEO Off Page

Pengertian SEO Off Page adalah cara optimasi blog dengan menggunakan bantuan media luar. Lalu bagaimana caranya ? dengan cara membangun links (Backlinks) dari situs lain agar menuju blog milik kita. Dari banyaknya jenis backlinks yang biasa digunakan untuk membangun dan meningkatkan popularitas blog adalah sebagai berikut:

  • Backlinks dari media sosial (Twitter, Facebook, Google+, Youtube, Tumblr, dll)
  • Backlinks dari web 2.0 properties (Blogspot, WordPress, Weebly, dll)
  • Backlinks dari forum online (Kaskus, Bersosial, Forum Detik, Forum Kompas, dll)
  • Backlinks dari situs social bookmark (Lintas.me, Diigo.com, Folkd.com, dll)
  • Backlinks dari kegiatan blogwalking (berkomentar di blog orang lain)
  • Backlinks dari website yang menerima guest blogger


Dua teknik SEO (Search Engine Optimization) adalah teknik untuk mengoptimalkan kinerja situs agar dapat mencapai peringkat utama pada mesin pencari, sehingga dapat meningkatkan kualitas dan pengunjung secara alami. Namun sebelum melakukan teknik seo buatlah artikel yang benar-benar dapat bermanfaat bagi pembaca.

Nah diatas adalah penjelasan tentang Apa yang dimaksud dengan SEO, lalu apa manfaatnya bagi blog ? apakah dengan melakukan optimasi mesin pencari dapat membuat blog menjadi lebih mudah dirayapi mesin pencari atau bahkan lebih dari itu, berikut manfaat yang didapatkan setelah melakukan optimasi SEO di BLOG.

Manfaat SEO Bagi Blog

1. Dapat Mendatangkan Trafik Pengunjung yang Banyak

Dengan memanfaatkan optimasi SEO yang benar maka secara tidak langsung akan berimbas pada blog itu sendiri salah satunya adalah trafik yang berlimpah. Kenapa saya katakan demikian karena dengan trafik yang banyak maka secara otomatis konten yang anda publikasikan menempati posisi teratas mesin pencari (SERP) atau setidaknya berada pada posisi halaman pertama search engine.

2. Menghemat Biaya

SEO adalah gratis itu yang harus dan perlu anda ketahui. Walaupun ada beberapa yang membuka jasa layanan tentang SEO. Apabila anda ingin mendapatkan hasil yang maksimal alangkah baiknya gunakan optimasi SEO yang anda ketahui sehingga akan menjaga blog anda tetap baik dimata mesin pencari.

3. Bagi Seorang Internet Marketing dan Bisnis

Bagi seorang Internet Marketing dan bisnis dapat berpeluang besar meraih kesuksesan yaitu meraih keuntungan dan pendapatan yang meningkat.

Jadi SEO harus digunakan oleh setiap pemilik blog, selain dapat meningkatkan pengunjung blog juga mudah dirayapi oleh mesin pencari. Optimasi blog di mesin pencari adalah sebuah proses yang harus dilakukan secara berkala karena setiap waktu mesin pencari melakukan perubahan. Maka diperlukan perbaikan agar blog selalu dipercaya untuk menempati posisi halaman pertama mesin pencari.

Demikian penjelasan Pengertian SEO (Search Engine Optimization) Semoga dengan penjelasan diatas menjadi bermanfaat dan berguna sehingga dengan memanfaatkan SEO yang baik dapat mendapatkan hasil yang baik pula bagi blog yang kita miliki. Sekian.

On-Page SEO Tidak Berarti Tanpa 3 Faktor Penting Ini

Faktor Penting dalam On-Page SEO - Sering kali kita sebagai seorang blogger sedih melihat artikel yang telah kita tulis belum menempati urutan #1 google. Sudah melakukan perburuan backlink namun belum juga masuk halaman pertama Google. Apa mungkin On-Page SEO setiap artikel web anda bermasalah?

Bagi yang belum memahami apa itu On-Page SEO, sebagai gambaran bahwa SEO terbagi menjadi dua yaitu on-page dan off-page seo, Off-Page SEO berarti anda harus melakukan optimasi di luar blog yang anda miliki salah satunya dengan mencari backlink.

Baca Juga: Apa Itu SEO?

Apa Itu On-Page SEO?


On-Page SEO adalah kebalikan dari off-page seo, anda harus melakukan optimasi dari dalam blog kita sendiri. Banyak yang mengabaikan faktor on-page SEO blog, sebagai akibatnya blog dan artikel yang pernah di publikasikan belum merasakan indahnya berada pada halaman pertama mesin pencari.

Bagi kalian yang mengalami hal ini, silahkan periksa kembali setiap artikel dan lakukan optimasi on-page seo segera, kemudian pastikan ke-tiga hal berikut ini.


Faktor Penting Dalam On-Page SEO


1. Judul Halaman, Alamat URL  dan Deskripsi Meta
Salah satu bagian penting dalam optimasi on-page adalah optimasi pada judul, url dan deskripsi.
#Judul halaman
Gunakan judul halaman singkat dan sederhana namun mudah diingat. Jelaskan dengan baik tentang halaman itu dan jangan lupa sertakan kata kunci Anda. Judul halaman ini akan muncul di hasil pencarian pada awalnya untuk setiap website. Cobalah untuk menggunakan di bawah 60 karakter untuk menampilkan judul dengan benar pada hasil pencarian.
#Alamat URL
Bagian selanjutnya dari hasil pencarian adalah nama domain atau URL halaman. Alih-alih menggunakan URL dinamis dengan menggunakan angka untuk sub-halaman, buat URL ramah SEO yang mudah dibaca dan mudah dipahami, ini akan memberi gambaran tentang konten halaman untuk pengguna.
#Deskripsi Meta
Deskripsi Meta adalah ringkasan isi halaman. Deskripsi meta akan muncul pada hasil pencarian saat frasa yang dicari ada di dalamnya. Panjang optimal deskripsi Meta adalah 160 karakter.
Catatan: Jangan lupa mencampur kata kunci penting Anda dalam deskripsi meta.

2. Optimalkan Gambar
#Nama file
Ubah nama gambar Anda dengan memberi nama singkat file deskriptif. Ini akan membantu mesin pencari untuk memahami gambar.
Alt tag dan tag Judul
Pernahkah Anda berpikir mengapa tag Alt dan tag Judul digunakan dalam gambar? Jangan pernah melewatkan tag Alt di gambar Anda, ini menggambarkan gambar dan membantu laba-laba untuk memahami apa yang ada dalam gambar. Sementara Judul tag digunakan untuk menampilkan informasi tip tip saat Anda mengarahkan mouse ke atas gambar.
Keterangan:
Tulis keterangan tepat di bawah gambar dan gunakan informasi penting dalam teks daripada menggunakan gambar.

3. Update, Update dan Update
Kirimkan konten informatif dan tetap up to date. Jaga agar situs web Anda tetap hidup dengan membagikan pengetahuan dan pengalaman Anda apa yang telah dipelajari, berikan informasi yang dibutuhkan pembaca dan jangan pernah menulis artikel untuk mesin pencari.

Demikian Faktor Penting On-Page SEO bagi Blog, semoga informasi ini bermanfaat dan berguna, jika ada yang salah dengan mohon maklum, sebab saya juga masih dalam tahap belajar seo blog. melalui www.portalblogspot.net

Strategi On-Page SEO Untuk Mendapatkan Halaman Pertama Google

Strategi On-Page SEO Untuk Mendapatkan Halaman Pertama Google - Setiap pemilik blog ingin sekali artikelnya dapat menempati peringkat di halaman pertama Google. Ini mungkin terasa rumit dan membingungkan, meskipun telah menerapkan berbagai macam strategi SEO. Hal ini dikarenakan mesin pencari seperti Google secara teratur memperbarui kebijakan dan algoritma mereka untuk menentukan urutan situs web yang ditampilkan di hasil penelusuran.

Banyak blogger pemula yang penasaran dan ingin mengetahui bagaimana cara memperoleh posisi di halaman pertama Google?. Tapi belum ada yang tahu dan mengerti bagaimana mendapatkan peringkat teratas di halaman hasil pencarian.

On-Page SEO mengacu pada semua beberapa hal yang dapat di lakukan di situs Anda, untuk membantu mendapatkan peringkat yang lebih tinggi. Misalnya judul halaman, internal linking, meta tag & deskripsi, dll. Hal ini juga disebut optimasi secara keseluruhan website dengan memperhatikan hal-hal seperti pemetaan situs dan struktur permalink. Meski, di laman tersebut, SEO adalah salah satu proses terpenting yang bisa di gunakan untuk menentukan peringkat di halaman pertama Google.

Berikut adalah beberapa teknik dan strategi SEO non teknis untuk mendapatkan rangking yang lebih baik di halaman Google:

  1. Tingkatkan pengalaman pengguna.
  2. Buat konten bagus dan berkualitas.
  3. Jadikan pengguna datang melalui mesin pencari dan suka menghabiskan banyak waktu di situs Anda.

Sekarang, mari kita bahas sejenak tentang beberapa hal teknis yang harus diingat saat melakukan optimasi postingan blog.

Strategi On-Page SEO Untuk Mendapatkan Peringkat Pertama Mesin Pencari



Buat Judul Blog Interaktif Buat Judul

Membuat judul postingan blog yang paling interaktif dan optimal memberi kemungkinan lebih besar pengunjung untuk membuka artikel yang telah kalian tulis. Dan, jelas, lebih banyak klik berarti peringkat yang lebih tinggi. Seperti yang disarankan oleh Yoast SEO, gunakan kata kunci atau frase yang ditargetkan ke awal judul. Jika tidak, pastikan, itu ada di suatu tempat dalam judul.

Sambil membuat, pastikan tag judul Anda terkait halama. Ini memiliki kekuatan paling besar pada SEO dari setiap tag pada halaman untuk membangun kata kunci yang mengungkapkan.

Tag ini juga meningkatkan rasio pageview, Bila digunakan dengan benar, mereka bisa bertindak sebagai pengait iklan di hasil mesin pencari.

Gunakan Kata Kunci yang Panjang / Long Tail Keyword

Long Tail Keyword adalah frase kata kunci yang lebih panjang dan lebih spesifik yang cenderung digunakan pengunjung. Jenis kata kunci semacam itu sangat berharga bagi bisnis, yang menginginkan konten mereka diposisikan di halaman pertama Google.

Manfaat lain untuk memusatkan perhatian pada kata kunci yang panjang adalah, walaupun kata kunci ini jarang digunakan, pengunjung yang mendapati bahwa situs web Anda menggunakannya lebih cenderung untuk dikunjungi. Selain itu, jangan pernah mengabaikan untuk memadukannya dengan kata kunci campuran atau LSI, pastikan bahwa kepadatan kata kunci Anda adalah 1,5% persen dengan LSI.

Jangan Lupakan untuk Selalu Sertakan Deskripsi Meta

Deskripsi Meta merangkum konten Anda di halaman web. Deskripsi meta adalah tempat penting untuk menyertakan kata kunci yang relevan untuk setiap konten pada blog Anda, karena ini dapat mempengaruhi hasil pencarian dan posisi peringkat di SERP.

Deskripsi meta yang lebih atraktif dan unik adalah semakin banyak kesempatan untuk diklik oleh pengguna. Tapi saat menulis deskripsi meta, pastikan itu relevan dengan konten milik Anda, jika tidak, hal itu mungkin berdampak buruk pada mesin pencari. Selain itu, tambahkan kata kunci yang ditargetkan dalam deskripsi meta.

Baca: Optimasi SEO Meta Title, Meta Description dan Heading Tag

Dalam kasus kata kunci meta, Google sama sekali tidak menganggapnya sama sekali. Tapi mesin pencari lainnya seperti Yahoo, Bing melakukan sedikit berbeda.

Tuliskan URL yang Search Engine Friendly

URL yang benar dan ramah mesin telusur merupakan metrik penting di laman. Hal ini sangat dianjurkan untuk perayapan yang lebih baik.

Seperti yang disarankan oleh Blogger Yoast, gunakan kata kunci bertarget Anda sekali waktu di URL. Tapi, sambil memastikan tidak ada kata berhenti di URL halaman anda.

Selanjutnya, usahakan untuk membuat URL yang lebih pendek dengan kata kunci target. Hal ini membuat halaman Anda berkinerja lebih baik dalam hasil mesin pencari.

Jangan Abaikan Internal Link

Internal menghubungkan pengunjung langsung dan mesin pencari ke halaman web Anda.
Jenis tautan semacam itu berguna karena beberapa alasan berikut:

  • Mereka memungkinkan pengguna menavigasi situs web.
  • Dapat membantu membangun hirarki informasi untuk situs web yang diberikan.
  • Dapat membantu menyebarkan link juice (kekuatan peringkat) di sekitar situs web.


Dengan adanya internal link yang baik dapat membantu pengunjung blog meluangkan waktu lebih lama untuk membaca artikel di blog Anda. Memasukkan link yang relevan ke mesin pencari postingan asli bahwa Anda memberikan informasi tambahan.

Menulis Konten yang Panjang dan Terlibat

Jika Anda menulis konten yang disalin atau berkualitas rendah, Anda akan gagal. Seperti menggunakan kata kunci ekor panjang, juga perlu menulis konten yang panjang, Tetapi jangan terlalu panjang dan bertele-tele karena terkadang pengunjung tidak menyukainya.

Menulis konten yang panjang memungkinkan pengguna menghabiskan lebih banyak waktu di situs Anda dan dengan demikian dapat mengurangi tingkat bouncerate blog secara drastis.

Masukkan Gambar yang Relevan ke Konten

Telah dikatakan bahwa gambar berbicara lebih baik daripada kata-kata. Hal ini juga membuat pengguna memahami konten Anda dengan lebih baik. Dengan memasukkan gambar yang relevan maka dapat di pastikan mereka dioptimalkan dengan baik. Selain itu, memasukkan kata kunci dalam judul gambar dan teks alt membantu membuat posting blog Anda lebih terfokus dan ditargetkan.

Pertimbangkan Kecepatan Situs

Kecepatan situs juga memainkan peran penting. Situs pemuatan cepat memberikan pengalaman pengguna yang bebas lag dan responsif. Mendapatkan pengalaman pengguna yang baik juga mencakup kecepatan halaman yang cepat, waktu respon server kurang dan masih banyak lagi. Jelas, waktu respon yang lama membuat frustrasi pengguna. Jadi, perlu sedikit waktu respon server.

Untuk mendapatkan kecepatan situs yang bagus, Anda perlu mempertimbangkan beberapa faktor di situs dan melakukan pengecekan melalui Tools Gratis Untuk Cek Kecepatan Loading Blog.

Jadi inilah Strategi On-Page SEO guna mendapatkan peringkat pertama halaman pencarian Google, semoga menjadi lebih baik dan berguna bagi kalian semua. Jika ada saran, kritik dan pertanyaan silahkan komentar dibawah demi kemajuan blog saya ini.