4/17/2017

Cara Membuat Youtube Subscribe Button di Blog

Cara Membuat Youtube Subscribe Button di Blog - Sudah punya channel Youtube? Ingin cepat menambah jumlah subscribe? kini saatnya memasang tombol subscribe youtube di blog. Sebab dengan semakin populernya youtube, dengan membuat youtube subscribe button di blog dapat meningkatkan traffik blog dan channel sekaligus.

Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tutorial cara membuat Youtube Subscribe Button di Blog dengan mudah dan cepat.

Dengan menambahkan tombol subcribe Youtube di blog selain dapat meningkatkan jumlah visitor channel juga dapat mempercepat jumlah views, supaya channel dapat segera dimonetisasi untuk menghasilkan uang. Saat ini untuk mendapatkan uang dari Youtube harus mencapai jumlah views 10 ribu, jika tidak maka iklan tidak akan tampil di video. Untuk mengentahui lebih lanjut dapat dilihat di postingan saya sebelumnya tentang Kebijakan Baru Youtube Iklan Tayang Setelah 10 ribu Views.

So, langsung saja berikut cara membuat Youtube Subscribe Button di Blog mudah dan cepat.

Cara Membuat Youtube Subscribe Button di Blog


Cara membuat tombol Youtube subscribe di blog sangat mudah dan cepat, ikuti langkahnya dibawah ini.

Langkah 1
Login ke akun Google kemudian buka halaman https://developers.google.com, kemudian klik "All Product" lalu geser kepaling bawah pada huruf "Y" lalu klik link "Youtube Subscribe Button".

Langkah 2
Setelah itu anda akan dibawa pada halaman berikutnya dan klik "Configure a button" seperti dibawah ini.

Keterangan
1. Channel name or ID, isikan URL Khusus channel sobat atau kode channel youtube sobat
2. Layout, untuk menampilkan tampilan pada blog sobat nantinya,
3. Theme, untuk memilih warna yang sesuai dengan blog, tersedia warna putih dan hitam,
4. Subscriber count, untuk menampilkan jumlah subscribe channel sobat hingga saat ini, tersedia pilihan dapat dilihat (default(shown)) atau disembunyikan (hidden)
5. Code, kode yang dihasilkan setelah melakukan pengaturan pada nomor 1 hingga 4,

Langkah 3
Copy paste kode yang dihasilkan pada langkah kedua nomor 5 diatas pada widget blog sobat.

Dengan memasang Youtube Subscribe Button di blog, dengan sendirinya akan membantu peningkatan jumlah pelanggan dan pengunjung, apalagi jika video-video yang sobat upload di Youtube memiliki kaitan dengan konten yang dibahas pada blog sobat.

Selain itu untuk menambah penonton video sobat dan subscribe dapat melalui fitur lain, sebab Fitur Anotasi Youtube Akan Dihilangkan Mulai 2 Mei, sebagai gantinya sobat dapat menggunakan Fitur End Screen.

Demikian Cara Membuat Youtube Subscribe Button di Blog Mudah dan Cepat, semoga bermanfaat dan silahkan dicoba, jika terjadi kesalahan silahkan tuliskan komentar dibawah.

0 comments:

Post a Comment

Perhatikan sebelum berkomentar di www.portalblogspot.net
1. NO SARA
2. NO SPAM
3. NO LINK ACTIVE